Palatihah Auditor Internal SNI ISO 9001.2015

16 September 2018, oleh: superadmin

Dalam rangka mewujudkan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang Muda Mendunia, salah satu target Badan Penjaminan Mutu melalui Bidang Penjaminan Mutu Internal yang disupport oleh Kebijakan Pimpinan Universitas, maka mendapatkan sertifikasi SNI ISO 9001.2015 menjadi target tahun ini.
Sosialisasi SNI ISO 9001.2015 untuk Unit Kerja baik Core Unit maupun Supporting Unit dan Gugus Kendali Mutu di lingkungan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta telah dilakukan. Sebagai tindak lanjut dan upaya dari perogram ini Universitas Muhammadiyah Yogyakarta melaksanakan kegiatan Pelatihan Auditor Internal SNI ISO 9001.2015 terhadap Anggota Gugus Kendali Mutu dan sebagai Narasumber Seorang Pakar ISO UMY yakni Dr. M. Sukamta, M.T. Pelaksanaan Pelatihan Auditor tersebut dilakukan di Hotel Alana Yogyakarta, pada tanggal 15 Septermber 2018.
Dengan pelatihan auditor internal ini diharapkan mampu mencetak Auditor ISO yang mampu menjadi berperan dalam pengembangan ISO di UMY. Tahap berikutnya Pra Pendaftaran Sertifikasi SNI ISO 9001.2015 adalah dengan melakukan Audit Internal SNI ISO 9001.2015 yang akan dilakukan pada tanggal 17 – 22 September 2018 oleh Auditor Internal Badan Penjaminan Mutu yang akan di dampingi Bapak Dr. M. Sukamta, M.T.
Harapakan  dengan melakukan praktek Auditin ISO ini, Asesor menjadi lebih memahami materi fungsi dan peran sertanya dalam rangka persiapan Pendaftaran Sertifikasi SNI ISO 9001.2015 Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.