Audit Internal Sertifikasi ISO SNI 21001:2018

2 Februari 2023, oleh: BPM UMY

Badan Penjaminan Mutu (BPM) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta telah melaksanakan kegiatan Audit Internal ISO 21001:2018. Kegiatan audit internal ISO ini nantinya akan dijadikan acuan bagi kegiatan Audit Eksternal ISO yang dilaksanakan pada tanggal 30-31 Januari 2023.

Dalam kegiatan Audit Internal ISO 21001:2018 Fakultas dan Prodi yang ikut serta menjdi sampling diantaranya: Fakultas Teknik termasuk didalamnya Prodi Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknologi Informasi dan Program Profesi Insinyur. Kemudian Fakultas Pendidikan Bahasa termasuk didalamnya Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Arab dan Pendidikan Bahasa Jepang. Selanjutnya, Fakultas Pertanian termasuk Prodi Agribisnis dan Agrotekhnologi.

Selain Fakultas dan prodi juga terdapat supporting Unit diantaranya  Sekretariat Universitas, Badan Perencanaan dan Pengembangan, Badan Penjaminan Mutu, Lembaga Pengembangan dan Pendidikan, Lembaga Pengembangan Karir dan Sumber Daya Manusia, Lembaga Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni, Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Islam, Lembaga Sistem Informasi, Lembaga Kerjasama Internasional, Lembaga Riset dan Inovasi, Lembaga Pengabdian Masyarakat, Lembaga Keuangan dan Aset, Lembaga Sertifikasi Profesi, Biro Administrasi Akademik, Biro Humas dan Protokol, Biro Umum dan K3L (Kesehatan, Keselamatan, Keamanan, dan Lingkungan), Biro Hukum, Biro Admisi dan UPT Perpustakaan.

Dalam pelaksanaan Audit Internal ISO 21001:2018 tersebut, Badan Penjaminan Mutu (BPM) UMY menunjuk beberapa auditor diantaranya: Dr.Mega Hidayati, S.Ag., S.S., M.A,; Awang Darumurti, S.IP., M.Si,; Dr. Nuryakin, S.E., M.M.; Shanti Wardaningsih, Ns., M.Kep., Sp.Kep.J., Ph.D,; Francy Risvansuna Fivintari,SP., MP,; Dr. dr. Merita Arini.,MMR,; Dr. Qurratul Aini. SKG.,M.Kes.,; Anna Nur Nazilah Chamim, S.T., M.Eng.; Ema Waliyanti, S.Kep., Ns., MPH,; Ir. Tony K. Hariadi, M.T,; Nur Azizah Indriastuti, S.Kep., Ns., M.Kep,; Tri Maryati, S.E., M.M.,; Dr. Ana Taqwa Wati, S.Pd.I., M.Pd.; I.r. Anita Widianti, M.T.

Semua Unit kerja ikut berpartisipasi dalam kegiatan Audit ISO 21001:2018 ikut dalam penyesuaan dokumen ISO. Sehingga beberapa unit kerja yang tidak tersampling tetap melakukan perbaikan. Kegiatan ini dilaksanakan selama 4 hari sejak tanggal 20-24 Januari 2023. Hingga berakhirnya kegiatan, acara berjalan dengan lancar. Kemudian pada hari Jum’at, 27 Januari 2023 diadakan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) yang dilakukan secara hikmat dan transparan. Pada kegiatan RTM yang dilakukan dipimpin langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik yaitu Prof. Dr. Ir. Sukamta. S.T., M.T., IPM. dan sekretaris rapat yang dipimpin oleh Kepala Badan Penjaminan Mutu yaitu Evi Rahmawati, S.E., M.Acc., Ph.D.,Ak., CA.